Situbondo – Innalillahi wa inna ilaihi rojiun. Kabar duka menyelmiuti Partai Demokrat. Bendahara Umum DPP Partai Demokrat Renville Antonio meninggal dunia karena kecelakaan lalu lintas.
“Selamat jalan sahabat, semoga segala amal dan kebaikan yang pernah dilakukan mengantar ke tempat terbaik di sisi Allah SWT,” ujar Ketua DPD Partai Demokrat Jawa Timur Emil Elestianto Dardak melalui akun instagramnya, Juamt (14/2/2025).
Dalam unggahan instagram Wakil Gubernur Jawa Timur terpilih pada Pemilihan Gubernur Jawa Timur (Pilgub Jatim) tahun 2024 itu mengutarakan kata-katanya duka cita. Juga memberikan semangat ke keluarga Bendahara Umum DPP Partai Demokrat Renville agar diberikan kekuatan dan ketabahan atas musibah yang dialami Bendahara Umum Demokrat Renville.
“Innalillahi wa inna ilaihi rojiun. Selamat jalan sahabatku Renville Antonio.
Rekan seperjuangan sejak mengikuti pilgub pertama hingga hari ini, beliau berpulang karena kecelekaan di Situbondo pagi ini.
Seorang kawan yang penolong, dan penuh kepedulian.
Semoga segala kebaikan beliau dan amal beliau selama ini diterima sebagai ladang pahala oleh Allah SWT, dan segala keikhlasan yang ada mendapat pengampunan.
Semoga mba Nadira sekeluarga diberikan kekuatan dan ketabahan, dan keluarga mas Renville diberikan ketabahan,” kata Emil Elestianto Dardak.
(jrs)