Surabaya – Menteri Perdagangan Republik Indonesia (Mendag) Budi Santoso, melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke pasar di wilayah Kota Surabaya. Sidak ke pasar untuk memantau stok kebutuhan pokok masyarakat menjelang liburan natal dan tahun baru (nataru). Juga memastikan tidak adanya kelangkaan pasokan.
“Saya ingin memastikan langsung kondisi pasar tradisional, terutama menjelang Natal dan Tahun Baru,” ujar Budi Santoso saat melakukan sidak di Pasar Tambakrejo, Surabaya, Selasa (3/12/2024).
“Kami ingin memastikan ketersediaan kebutuhan pokok bagi masyarakat tetap aman dan harga-harga tetap terkendali,” tambahnya.
Dalam sidaknya, Mendag Budi Santoso berinteraksi dengan sejumlah pedagang untuk memastikan harga kebutuhan pokok tidak mengalami kenaikan yang signifikan. Ia juga mengamati langsung kondisi stok dan pasokan berbagai komoditas.
“Kenaikan harga memang terjadi, terutama pada jenis sayuran. Hal ini disebabkan oleh faktor cuaca yang mengakibatkan keterlambatan pasokan ke pasar-pasar tradisional di Surabaya,” ujarnya.
Meskipun demikian, Menteri Perdagangan memastikan bahwa ketersediaan kebutuhan pokok untuk masyarakat dalam rangka Natal dan Tahun Baru tetap aman.
“Saya ingin menjamin kepada masyarakat bahwa stok kebutuhan pokok seperti beras, minyak goreng, daging ayam, dan lainnya aman,” tegas Budi Santoso.
Berdasarkan pantauan di Pasar Tambakrejo, harga beras berkisar Rp15.000 per kilogram, minyak goreng masih tergolong normal sekitar Rp16.000 per liter, daging ayam berkisar Rp35.000 per kilogram. Cabai rawit mengalami sedikit kenaikan dari Rp20.000 menjadi Rp25.000 per kilogram, sementara bawang merah Rp36.000 per kilogram dan bawang putih sekitar Rp40.000 per kilogram.
Menteri Perdagangan Budi Santoso menekankan bahwa pemerintah akan terus berupaya untuk menjaga stabilitas harga dan ketersediaan pasokan kebutuhan pokok menjelang Natal dan Tahun Baru. Ia juga mengajak masyarakat untuk tidak panik dan melakukan pembelian secara bijak.
“Kami akan terus memantau dan melakukan langkah-langkah yang diperlukan untuk menjaga stabilitas harga dan ketersediaan pasokan,” jelasnya. (jrs)