Jombang – Karyawan Pabrik Gula (PG) Djombang Baru Inisial AW (50) ditemukan meninggal dunia dekat tempat penggilingan tebu lokasi pabrik di Jalan Panglima Sudirman, Kecamatan Jombang, Kamis (6/2/2025) kemarin.
Pertama kali yang menemukan tubuh AW yakni petugas keamanan PG Djombang Baru saat memeriksa sekitar pabrik menjelang jam pulang kerja. Saat itu juga Slamet meminta bantuan rekan-rekannya untuk menolong. Kali pertama ditemukan, mayat AW dalam posisi tengkurap tanpa pakaian dan alas kaki persis di pintu keluar tempat penggilingan tebu.
Kabar mengejutkan datang dari Pabrik Gula (PG) Djombang Baru. Sesosok mayat tanpa identitas ditemukan di dekat tempat penggilingan tebu pabrik pada hari Kamis (6/2/2025). Korban yang diketahui berinisial AW (50), merupakan karyawan pabrik tersebut.
Penemuan mayat ini bermula dari laporan petugas keamanan bernama Slamet yang menemukan tubuh korban dalam posisi tengkurap tanpa pakaian dan alas kaki di pintu keluar area penggilingan tebu.
“Kami sudah melakukan olah TKP dan pemeriksaan bersama dengan pihak medis,” ucap Kasi Humas Polres Jombang AKP Kasnasin dalam pesan diterima, Jumat (7/2/2025) sore.
Dari pemeriksaan medis, diketahui bahwa AW sebelumnya memiliki riwayat penyakit hipertensi dan asma. Dua hari sebelum kejadian, korban diketahui tidak masuk kerja dan sempat berobat di klinik pabrik.
“Tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban, dan berdasarkan informasi yang kami peroleh, korban memang memiliki riwayat penyakit hipertensi dan asma,” ungkap AKP Kasnasin.
Petugas klinik PG Djombang Baru mengonfirmasi bahwa korban sudah meninggal dunia. Setelah pemeriksaan lanjutan dari pihak kepolisian dari Polsek Jombang dan Inafis Polres Jombang, tidak ditemukan adanya tanda-tanda kekerasan, luka akibat benda tumpul, maupun keracunan pada tubuh korban.
“Kejadian ini kemungkinan besar terkait dengan kondisi kesehatan korban,” terangnya.
Pihak keluarga korban, juga mengonfirmasi bahwa korban memiliki riwayat penyakit hipertensi dan asma. Selanjutnya meminta agar jenazah segera dimakamkan di rumah duka di Desa Sumbersari, Kecamatan Megaluh, Jombang. (Pray/Aro)