Surabaya – Sebuah konter HP di Jalan Karangasem II, Surabaya, Jawa Timur, menjadi korban pembobolan pada 15 Januari 2025. Aksi pencuri yang lihai ini terpantau kamera tersembunyi atau CCTV, meskipun pelaku sempat berupaya mematikan kamera pengawas di dalam konter.
Kejadian ini pertama kali diketahui oleh Ananta, pegawai konter Honey 8, saat membuka gerai sekitar pukul 07.00 pagi.
“Saya kaget saat melihat kondisi konter berantakan. Beberapa barang hilang,” ujar Ananta.
Berdasarkan rekaman CCTV yang berhasil diamankan, pelaku diduga masuk melalui atap, kemudian menjebol plafon untuk mengakses area dalam konter. Tiga unit handphone dan uang tunai raib digondol pelaku.
Akibat kejadian pembobolan itu, Konter HP Honey 8 di Surabaya mengalami kerugian sekitar kerugian mencapai Rp 12 juta.
“Pelaku sangat profesional, mereka tahu persis cara mematikan CCTV. Tapi, ada satu kamera yang luput dari perhatian mereka,” tambah Ananta.

Rekaman CCTV tersebut kini telah diserahkan kepada pihak kepolisian sebagai barang bukti.
Pihak manajemen konter Honey 8 telah melaporkan kejadian ini ke Polsek Tambaksari, Surabaya, serta membawa barang bukti rekaman CCTV.
Namun, hingga saat ini belum ada informasi lebih lanjut mengenai penangkapan pelaku. Ananta berharap polisi segera mengusut tuntas kasus ini dan menangkap pelaku agar kejadian serupa tidak terulang kembali.
“Kami berharap polisi segera menangkap pelaku. Kejadian ini sangat meresahkan,” jelas Ananta sambil menambahkan bahwa pihak konter akan meningkatkan sistem keamanan untuk mencegah kejadian serupa di masa mendatang.
(jrs)